www.riaukontras.com
| Mantapkan Langkah Songsong Pilkada Rohil, Muhammad Maliki Daftar ke PPP, PDIP dan PKS | | Jaksa Agung Muda Pidana Militer Pimpin Upacara Peringatan Ke-116 Hari Kebangkitan Nasional | | Kajati Riau Pimpin Upacara Dalam Rangka Peringati Hari Kebangkitan Nasional Ke-116 | | Demi Menunjang Kinerja DPRD Natuna Usulkan Pembangunan Gedung Baru di TA - 2025 | | Menjadi Perhatian Ketua Komisi I DPRD, Wan Arismunandar Sidak Puskesmas dan RSUD Natuna | | Wakil Ketua 1 Daeng Ganda Surati Pemda Terkait Persoalan Kebutuhan Air Bersih
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Senin, 20 Mei 2024
 
Resmikan TKN Pembina 1 Bandar Laksamana, Ini Harapan Bupati Bengkalis
Editor: Indra | Rabu, 02-08-2023 - 00:29:57 WIB

TERKAIT:
   
 

BANDAR LAKSAMANA, Riaukontras.com - Dalam upaya membangun serta menciptakan para generasi yang sehat, cerdas, kreatif dan berakhlak mulia di Kabupaten Bengkalis, Bupati Kasmarni meresmikan Sekolah TK Negeri Pembina 1 Kecamatan Bandar Laksamana.


Peresmian TKN tersebut, ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Bupati didampingi Wakil Bupati Bengkalis, Selasa 1 Agustus 2023, di halaman TKN Pembina 1 Bandar Laksamana Jalan Lintas Dumai-Pakning Desa Api-api.


"Alhamdulillah, pada sore ini kita dapat meresmikan Sekolah Taman Kanak-kanak (TK) Negeri Pembina 1 Kecamatan Bandar Laksamana, yang telah kita bangun melalui APBD sejak tahun 2022 yang lalu. Lengkap dengan berbagai fasilitasnya. Semua ini merupakan bentuk komitmen kami pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Negeri Junjungan ini," kata Kasmarni ketika menyampaikan arahannya.


Kemudian ini juga, Lanjut Kasmarni sebagai wujud implementasi dari salah satu misi utama Pemerintah Kabupaten Bengkalis, dengan sasaran terwujudnya sumber daya manusia yang unggul, mandiri dan berdaya saing, dengan strategi, meningkatkan jumlah, kapasitas dan kualitas tenaga dan lembaga pendidikan, termasuk penegerian TKN Pembina 1 Bandar Laksamana ini.


"Harapan kami, keberadaan TK Negeri Pembina 1 Kecamatan Bandar Laksamana ini, akan berdampak positif bagi generasi masa depan kita, tetap eksis, menggelora, maju, serta berkualitas dalam mencetak generasi emas Kabupaten Bengkalis yang berilmu, beriman, berbudi pekerti, sehat jasmani rohani, cerdas, kreatif, memiliki sikap sosial, peduli lingkungan, berdaya saing dan berkarakter," harap Bupati.


Dan yang tak kalah pentingnya juga diharapkan dari TK ini kedepannya dapat melahirkan serta mengembangkan kepribadian anak-anak usia dini, dalam mempersiapkan mereka untuk memasuki jenjang pendidikan selanjutnya.


"Kami berpesan, mohon anak-anak usia dini yang mengenyam pendidikan disekolah ini, mereka dididik dengan sepenuh hati, berikan mereka pengetahuan yang cukup agar mereka juga bisa bersaing dengan anak-anak usia dini dari sekolah lainnya. teruslah berinovasi untuk dapat membawa perubahan, agar TK Negeri Pembina 1 Bandar Laksamana ini menjadi lebih baik dan berkualitas,"pesan Bupati Kasmarni.


Pada acara tersebut Bupati Kasmarni juga menyerahkan SK TKN Pembina 1 Bandar Laksamana, kemudian dilanjutkan dengan peninjauan gedung sekolah.


Turut hadir kala itu, anggota DPRD Provinsi Riau Iwandi, Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Zuhandi, Febriza Luwu, dan Ketua IPMR Kabupaten Bengkalis Alga Viqky Azmi, sejumlah Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis Hj. Siti Aisyah, Ketua DWP Bengkalis Ira Vendriyani dan Camat Bandar Laksamana Ade Suwirman.**


Inf


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Resmikan TKN Pembina 1 Bandar Laksamana, Ini Harapan Bupati Bengkalis
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Dimasa Pandemi Covid-19, Parma City Hotel Diduga Sediakan PSK Pada Tamu yang Menginab
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved