www.riaukontras.com
| Menyikapi Persoalan Hukum Menjerat Wartawan, Wahyudi El Panggabean: Taati KEJI | | Kejati Riau Hentikan Penyelidikan Dugaan Tipikor pembangunan Payung Elektrik Masjid Raya Annur | | Kajati Riau Ikuti Kegiatan Musrenbang Kejaksaan RI Tahun 2024 | | Wakajati Riau Hadiri Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 | | Jaksa Agung: Entitas Jaksa ASEAN Meningkatkan Kolaborasi Antar Lembaga Kejaksaan se-ASEAN | | Jam-Pidsus: Kerugian 271 T Bukan Soal Besarnya Tetapi Bagaimana Mengembalikan Kondisi Seperti Semula
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Jumat, 26 April 2024
 
Babinsa Sosialisasi
Babinsa Sosialisasi Penerimaan Prajurit TNI di SMK Pedalaman
Editor: Muhammad Abubakar | Senin, 22-02-2021 - 10:52:00 WIB


TERKAIT:
   
 

ACEH TIMUR, RIAUKontraS.com - Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) di pedalaman Kabupaten Aceh Timur jadi sasaran Sertu Muhsin Babinsa Koramil 10/Simpang Jernih Kodim 0104/Aceh Timur melaksanakan sosialisasi tentang penerimaan Prajurit TNI, dimana pada bulan ini ada pendaftaran calon Tamtama Gelombang I Reguler Tahun 2021, yang bertempat di SMKN Kecamatan Simpang Jernih, Senin (22-02-202).

Pelaksanaan sosialisasi kali ini untuk  memberi informasi kepada Siswa SMKN yang sebentar lagi akan menamatkan sekolahnya.

Sertu Muhsin mengatakan kepada para siswa bahwasannya Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) kembali membuka peluang bagi anak bangsa yang ingin bergabung menjadi Prajurit TNI sesuai informasi yang telah dikeluarkan oleh Ajendam IM Banda Aceh.

Sertu Muhsin Babinsa 10/Spj Kodim 0104/Aceh Timur juga mengatakan  sebagi Prajurit yang sangat  dekat dengan rakyat binaannya saya  akan selalu memberi  informasi dan mensosialisasi kan kepada mereka informasi tersebut sehingga para pemuda Kecamatan Simpang Jernih mau memanfaatkan peluang ini untuk ikut andil mendaftarkan dirinya  sebagai Prajurit Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) Tahun Anggaran (TA) 2021.

Dalam penjelasannya kepada siswa Kelas 3 SMKN Kecamatan Simpang Jernih Kabupaten Aceh Timur  Sertu Muhsin menjelaskan bahwa perekrutan prajurit TNI - AD TA 2021 yang sedang dibuka saat ini adalah Tamtama Prajurit Karir  (PK) yang nantinya akan menyandang pangkat Prajurit Dua atau Prada setelah dinyatakan lulus.

Pendaftaran dibuka Online mulai tanggal 01 Januari sampai dengan 24 Februari 2021. Sedangkan Pendaftaran Ulang akan dilaksanakan pada tanggal 25 Februari sampai dengan 05 Maret 2021, di Ajendam IM Banda Aceh, Ajenrem Tipe B 011/Lhok Suemawe   dan Ajenrem Tipe B 012/TU Meulaboh, “jelasnya.

Adapun persyaratannya adalah :

1. Pria, bukan anggota/mantan prajurit TNI/Polri atau PNS TNI;

2. Khusus sumber umum serendah-rendahnya berijazah/lulusan SMP/sederajat atau yang setara baik negeri atau swasta yang terakreditasi;

3. Memiliki tinggi badan sekurang-kurangnya 163 cm, serta memiliki berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku;

4. Belum pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama dalam mengikuti pendidikan pertama sampai dengan 2 (dua) tahun setelah selesai pendidikan pertama;

5. Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 (sepuluh) tahun dihitung mulai saat dilantik menjadi prajurit TNI AD;

6. Bersedia ditempatkan dan ditugaskan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia; dan

7. Harus mengikuti pemeriksaan/pengujian yang diselenggarakan oleh panitia penerimaan yang meliputi:

a)    Administrasi;
b)    Kesehatan;
c)    Jasmani;
d)    Mental ideologi; dan   
e)    Psikologi.    

8. Memiliki kartu BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) aktif.

Untuk informasi lebih lanjut dapat diakses melalui Website resmi ( www.rekruitmen-tni.mil.id ).
Jika ada yang berminat ingin bergabung menjadi prajurit TNI dapat bertanya kepada Babinsa setempat, Koramil atau Kodim terdekat apabila ada yg ingin ditanyakan atau masih kurang jelas, imbuhnya
sambil menempelkan Brosur Penerimaan Tamtama PK TNI-AD, “ucap Sertu Muhsin.

Penulis: Muhammad Abubakar/Pendim

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Babinsa Sosialisasi Penerimaan Prajurit TNI di SMK Pedalaman
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved