Terkait Bendera Robek Terpasang, PJ Bupati Kampar : Sangat Disayangkan Bisa Terjadi
Editor: | Rabu, 07-06-2023 - 20:30:58 WIB
 |
Ket.Foto PJ Bupati Kampar Muhammad Firdaus |
Kampar Riaukontras.com- Sungguh sangat disayangkan bendera merah putih terpasang dengan kondisi sangat menyedihkan, karena bendera yang terpasang dengan kondisi sudah banyak robek. Bendera merah putih yang terpasang robek yang sudah termakan usia tersebut terpasang di kantor UPTD Pendidikan dan Kebudayaan atau Disdikpora Kecamatan Tapung Hulu.
Menurut pantauan wartawan di lapangan, Selasa siang (6/6), bendera yang robek yang masih berkibar di tiang bendera tidak hanya di kantor UPTD P dan K tetapi juga ditemukan di Puskesmas Tapung Hulu Kabupaten Kampar.
Salah seorang warga Kampar yang tidak mau disebut namanya kepada wartawan dengan tegas mengatakan, "Kita sangat sedih melihat kondisi bendera merah putih yang terpasang di kantor milik Pemerintah robek karena termakan usia," katanya.
Diterangkan nya lebih lanjut, apalagi ada ditemukan 2 titik bendera terpasang dengan kondisi memprihatinkan. Kondisi ini harus menjadi perhatian khusus dari semua pihak karena para pejuang bangsa kita penuh pengorbanan untuk meraih kemerdekaan.
PJ Bupati Kampar Muhammad Firdaus ketika dihubungi Riaukontras.com dengan telepon genggam melalui WA, Rabu sore (7/6) mengatakan, terkait bendera yang robek tersebut sudah diganti yang baru dan sudah dipasang.
"Sangat saya sayangkan ini bisa terjadi, tentunya kedepan tidak boleh terjadi lagi dan kejadian sudah ditangani dan sudah ganti degan bendera yg baik," kata PJ Bupati Kampar dengan singkat.
(Apriyaldi)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :