www.riaukontras.com
| Wakajati Riau Hadiri Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 | | Jaksa Agung: Entitas Jaksa ASEAN Meningkatkan Kolaborasi Antar Lembaga Kejaksaan se-ASEAN | | Jam-Pidsus: Kerugian 271 T Bukan Soal Besarnya Tetapi Bagaimana Mengembalikan Kondisi Seperti Semula | | Pimpinan DPRD Bengkalis Hadiri Pembukaan MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai | | Kajati Akmal Abbas Terima Kunjungan Anggota Komisi II DPR RI | | Diduga SPBU 14.284.633 Mengisi Minyak Solar Subsidi Kemobil Box Dan Mobil Perah yang Tertutup
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Kamis, 25 April 2024
 
Percepat Penurunan Stunting, TP PKK Ikuti Sosialisasi Rumah Sehat Layak Huni
Editor: | Jumat, 24-06-2022 - 11:43:35 WIB

TERKAIT:
   
 

DURI, Riaukontras.com - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bengkalis diwakili Wakil Ketua I Hj Akna Juita berkesempatan hadir pada kegiatan Sosialisasi Rumah Sehat Layak Huni (RSLH), Kamis 23 Juni 2022, yang dipusatkan di Ballroom Hotel Surya.

Kegiatan yang ditaja Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan (Perkimtan) Kabupaten Bengkalis, dibuka Bupati Bengkalis diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Heri Indra Putra, serta diikuti 40 peserta dari TP PKK se-Kabupaten Bengkalis.

Dalam sambutannya, Ketua PKK Kabupaten Bengkalis sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Perkimtan ini.

"Atas nama Ketua beserta pengurus PKK Kabupaten, kami sangat menyambut baik kegiatan ini, dan semoga kegiatan ini nantinya akan bermanfaat dalam upaya meningkatkan pemahaman, pengetahuan, dan kemampuan para peserta dalam pengelolaan RSLH," jelas Akna, saat membacakan sambutan Ketua TP PKK.

Lebih lanjut dikatakan Akna, dalam meningkatkan program perumahan dan tata laksana rumah tangga, TP PKK telah banyak melakukan berbagai kegiatan, salah satunya sosialisasi memasyarakatkan RSLH sebagai upaya terwujudnya kualitas hidup keluarga, serta pengolahan sampah rumah tangga, dan sosialisasi sanitasi layak.

"Kita ketahui bersama bahwa, sanitasi mempunyai peran yang sangat penting dalam sebuah rumah, sebab sanitasi yang tidak layak pada suatu rumah, adalah salah satu indikator penyebab terjadinya stunting," jelasnya.

Kedepan, kami berharap agar masyarakat lebih memahami akan rumah sehat layak huni sehingga stunting di Kabupaten Bengkalis dapat segera teratasi, guna mempercepat terwujudnya Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah Maju dan Sejahtera.

Turut hadir Sekretaris Dinas Perumahan, Pemukiman, Pertanahan Bengkalis Jumiharto, narasumber kegiatan dari Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Sumatera 3, dan para tamu undangan lainnya.

Sumber: DISKOMINFOTIK
Indra


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Percepat Penurunan Stunting, TP PKK Ikuti Sosialisasi Rumah Sehat Layak Huni
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved