www.riaukontras.com
| Wakajati Riau Jadi Penerima Apel Kerja Pagi | | Tunas Muda Adhyaksa Gelar Adhyaksa International Run 2024 Bertajuk Find Your Pace | | PJ Gubenur Riau Resmi Lantik Pengurus DPP Orahua Nias Nusantara Periode 2023-2027 | | Kian Mendewasakan dan Menguatkan Institusi, Lapas Bengkalis Laksanakan Upacara Peringatan HBP ke-60 | | Syukuran HBP Ke-60, Kalapas Bengkalis Potong Tumpeng Bersama Jajaran | | Tiang Penyanggah Ramdoor Miring, Kondisi Dermaga Roro Air Putih dan Sei Selari Mengkhawatirkan
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Senin, 29 April 2024
 
Pemkab Meranti Gelar Asistensi SAKIP 2017 di Batam
Editor: | Rabu, 12-04-2017 - 23:19:34 WIB

Bupati Kepulauan Meranti Drs H Irwan M.Si menyerahkan cenderamata kepada Deputi Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Muhammad Yusuf Ateh Ak MBA di Aula Hotel Swiss Bell Harbour Bay Batam
TERKAIT:
   
 

MERANTI, RIAUKontraS.com -  Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti menggelar Asistensi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP)  di Hotel Swiss Bel, Harbour Bay, Batam, Selasa (11/4/2017). Kegiatan ini bertujuan memberikan arahan kepada seluruh Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) untuk mengelola keuangan daerah berbasis kinerja dan manfaat.

Semua pengelolaan keuangan daerah ditiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dituangkan dalam Rencana Strategis sinkron dengan RPJMD, tepat sasaran, efisien serta mampu memberikan manfaat sebesar-besarnya terhadap masyarakat, Pemkab Meranti melaksanakan Asistensi SAKIP Meranti 2017, dengan mengandeng Tim Asistensi SAKIP Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) dan melibatkan seluruh OPD se-Kabupaten Meranti.

Kegiatan berlangsung selama dua hari dari tanggal 11-12 April 2017 itu, semua OPD diberikan pemahaman secara komprehensif terkait penyusunan SAKIP dan diharapkan kedepan seluruh aparatur di OPD dapat menyusunan rencana kegiatan yang bermanfaat, dan sasaran

Hadir Bupati Kepulauan Meranti Drs H Irwan MSi, Wakil Bupati H Said Hayim, Sekda Julian Norwis SE MM, Kepala Bappeda Maamun Murod, Kepala Dinas/ Badan, Camat dan Bagian Pemda Kabupaten Kepulauan Meranti.

Bupati Kepulauan Meranti pada kesempatan itu mengungkapkan, Asistensi SAKIP yang diadakan ini sangat penting dan strategis dalam rangka memberikan pembinaan kepada seluruh pejabat OPD dilingkungan Pemda Meranti untuk mengungkit nilai Laporan Hasil Evaluasi (LHE) Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) Meranti. Jika sebelumnya pejabat struktural di OPD menganggap SAKIP dan LAKIP tidak perlu diperhatikan secara sungguh-sungguh tapi setelah kita diskusikan ternyata seluruh prosedur yang dirancang dalam SAKIP dan LAKIP memandu kerja OPD secara lebih terarah dan terukur untuk meningkatkan produktiftas, efektifitas dan efisiensi penggunaan keuangan negara.

Seluruh pejabat yang mengikuti Asistensi untuk mencermati pemaparan dari nara sumber agar dapat memahami dan diterapkan di OPD masing-masing sehingga nilai LHE AKIP Meranti terdongkak menjadi B Plus (BB). "Saya harapkan setelah kegiatan ini yang dilanjutkan dengan kerja keras setiap OPD, Nilai AKIP Meranti Meranti menjadi B Plus minimal B," ucap Bupati seperti prestasi Meranti yang meraih WTP 4 kali berturut-turut 4 tahun terakhir.

Senada dengan Bupati, Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur Kementerian PAN-RB M Yusuf Ateh mengungkapkan saat ini sesuai dengan peraturan tentang pengelolaan keuangan negara, penggunaan anggaran pemerintah harus berbasis kinerja dan manfaat.

Sistem anggaran tradisional (Line Item budgeting) adalah penyusunan anggaran didasarkan dari mana dan untuk apa dana tersebut digunakan

"Jadi saat ini kita harus merubah pola fikir dari sebelumnya penganggaran didasari pada Line Item Budgeting kini harus berbasis Performance Base Budgeting," ujarnya.

Sistem penganggaran bukan didasari oleh dari mana dan untuk apa dana tersebut digunakan tetapi harua berbasis kinerja. "Pengelola OPD harus bisa menggunakan anggaran dengan cara yang cerdas sehingga memberikan manfaat kepada masyarakat (Outcome)," jelas M Yusuf Ateh.

Di tengah anggaran APBD yang semakin kecil saat itu, M. Yusuf Ateh berpesan pengelola OPD harus bisa merencanakan penggunaan anggaran (Management Kinerja) yang kecil itu dengan baik sehingga hasilnya dapat bermanfaat untuk masyarakat. "Anggaran pemerintah harus dipakai dengan benar untuk kesejahteraan masyarakat, agar tdak terjadi pemborosan.

M Yusuf Ateh juga mengomentari terkait rendahnya nilai LAKIP sebagian besar Pemerintah Daerah, dimana alasanya selain tidak berbasis manfaat juga tidak singkronya antara Renstra, Renja dengan RPJMD yang didalamnya tertuang visi misi kepala daerah.

Kepada seluruh OPD M Yusuf Ateh meminta untuk mmenerapkan hal tersebut jika ingin nilai LAKIP Kabupaten Meranti meningkat menjadi B Plus (BB) sesuai harapan Bupati Kepulauan Meranti Drs. H Irwan MSi.***

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Pemkab Meranti Gelar Asistensi SAKIP 2017 di Batam
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved