www.riaukontras.com
| Jam-Pidmil Kejagung Sosialisasi Nota Kesepahaman Kejaksaan RI dan TNI | | ST. Burhanuddin Resmikan Gedung Baru Kejari Pali, Kejari Muara Enim dan Kunjungan ke Kejari Prabumul | | Puspenkum Kejagung Gelar Penerangan Hukum Mengenai Pencegahan TPPO dan Korupsi pada Ketenagakerjaan | | Diduga Tak Pernah Ngantor, Desak Lurah Pergam Kembalikan Uang ADTK Sebesar Rp 64 Juta Rupiah | | Kajati Akmal Abbas Ikuti Verlap dari TPI Dipimpin Inspektur IV JAM WAS Kejagung RI | | LSM Temperak Minta Dirjen Bea Cukai Lakukan Evaluasi Terhadap Kinerja Bea Cukai Bengkalis
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Rabu, 8 Mei 2024
 
Peringatan Hari Pahlawan Momentum Perkuat Persatuan dan Kesatuan Bangsa
Editor: | Kamis, 10-11-2022 - 18:00:03 WIB

TERKAIT:
   
 

Siak, Riaukontras.com - Pemerintah Kabupaten Siak menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-77  dirangkaikan dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke- 58 di Lapangan Tugu Depan Istana Siak, Kamis (10/11/22) pagi.

Bertindak selaku Inspektur Upacara pada peringatan Hari Pahlawan Bupati Siak Alfedri dan Komandan Upacara Lettu Arhanud Jonson Tua Nenggolan. Dihadiri Ketua DPRD Siak Indra Gunawan, Unsur Forkopimda, Asisten, Pimpinan Instansi Vertikal dan Legiun Veteran. Upacara diikuti personel TNI/POLRI, Satpol PP dan Perwakilan ASN.

Dalam amanatnya, Menteri Sosial RI Tri Rismaharini yang dibacakan Bupati Siak Alfedri, mengharapkan Peringatan Hari Pahlawan ini dapat terus memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa. Untuk terus bersatu, dan membantu sesama tanpa memandang sekat.

"Mari kita jadikan momentum Peringatan Hari Pahlawan ini untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain. Mengisi kemerdekaan dengan menjadi Pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar dan seterusnya. Jadikanlah semangat dan nilai–nilai Kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama" sebutnya.

Lebih lanjut, Peringatan HPN tahun ini mengusungan tema "Pahlawanku Teladanku"ia mengajak bersama untuk mengenang dan menghormati perjuangan para Pahlawan, bersama membangun ingatan kolektif bangsa agar dapat implementasikan semangat dan nilai-nilai luhur Pahlawan. Serta bersama perkuat persatuan dan kesatuan bangsa dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang merupakan Amanat Pahlawan Bangsa.

"Ayo kita berantas kebodohan, perangi kemiskinan dan upaya pecah–belah bangsa untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur. Kita lawan paham radikal, kita tumbuh kembangkan semangat gotong royong untuk menyongsong masa depan yang cerah" ujarnya.

"Pahlawan akan menjadi teladan bagi kita mengarungi masa–masa penuh tantangan. Teladan bagi kita menata masa depan dan menjadi pemenang. Selamat Hari Pahlawan Tahun 2022" tambahnya.

Begitu juga dengan memperingati HKN ke-58 kali ini ,Bupati Alfedri berharap agar dapat dijadikan sebagai momentum untuk mewujudkan sistem kesehatan Nasional yang lebih kuat. Yang akan mampu menghadapi goncangan seperti Pandemi Covid-19 yang baru saja kita alami.

"Semoga peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-58 ini menjadi awal pulihnya lapisan masyarakat, sehingga bisa kembali sehat dan kembali tumbuh. Saya berharap rangkaian kegiatan dalam memperingati HKN berfokus dengan hidup bersih dan sehat, membuat generasi kita kedepan menjadi SDM yang berkualitas untuk daerah, bangsa dan negara" ucapnya.

Sempena peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-58, Bupati Siak Alfedri juga menyerahkan sejumlah penghargaan kepada Perawat teladan terbaik, Apoteker terbaik, Pensiunan ASN Dinkes Siak, Pemenang lomba posyandu terbaik, Pesantren sehat, Kampung/Kelurahan Ber-PHBS, Kelompok asuhan mandiri tanaman obat dan akupresur kriteria desa dan perkotaan, Kader posyandu dengan masa pengabdian lebih dari 20 tahun, serta sertifikat untuk desa stop buang air sembarangan.

Usai gelaran Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-77 dan HKN ke-58, dilanjutkan dengan Ziarah dan Tabur Bunga di Makam Pahlawan Nasional Sultan Syarif Kasim II.

Dwi


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Peringatan Hari Pahlawan Momentum Perkuat Persatuan dan Kesatuan Bangsa
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved