www.riaukontras.com
| Kajati Riau Ikuti Kunjungan Kerja Jaksa Agung Muda Intelijen Kejaksaan Agung RI Secara Virtual | | Pengarahan Jaksa Agung RI Dalam Kunjungan Kerja di Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan | | Plh. Asisten Pembinaan Kejati Riau Ikuti Halo RB Mei 2024 Karocana Tiyas Widiarto Secara Virtual | | Jam-Pidmil Kejagung Sosialisasi Nota Kesepahaman Kejaksaan RI dan TNI | | ST. Burhanuddin Resmikan Gedung Baru Kejari Pali, Kejari Muara Enim dan Kunjungan ke Kejari Prabumul | | Puspenkum Kejagung Gelar Penerangan Hukum Mengenai Pencegahan TPPO dan Korupsi pada Ketenagakerjaan
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Kamis, 9 Mei 2024
 
Permudah Masyarakat Peroleh Informasi, Diskominfo Siak Luncurkan Aplikasi TERAS
Editor: | Selasa, 17-08-2021 - 17:54:07 WIB


TERKAIT:
   
 

SIAK, Riaukontras.com - Permudah masyarakat dalam memperoleh informasi yang baik dan akurat. Bupati Siak Alfedri di dampingi Wakil Bupati Siak Husni Merza, melaunching Aplikasi Televisi Radio Siak (TERAS), berlangsung di Ruang Bandar Siak, (Lantai II Kantor Bupati Siak), Selasa (17/8/21).

Turut menyaksikan acara launching TERAS yang dilaksanakan secara virtual, Ketua DPRD Siak Azmi, Sekda Siak Arfan Usman, Kajari Siak Dharma Bella, Plt. Kepala Dinas KOMINFO Siak Jamaluddin, Kepala Pengadilan Siak, serta Pimpinan OPD terkait lainnya.

Bupati Siak Alfedri dalam sambutannya menyampaikan, Aplikasi TERAS merupakan hadiah terbaik anak bangsa di bawah Dinas Kominfo Kabupaten Siak, untuk digunakan dalam penyebarluasan informasi oleh Siak TV dan Radio Pemerintah Kabupaten Siak.
Harapannya dengan aplikasi ini adalah suatu terobosan dari inovasi di bidang informasi yang ada di Pemerintah Kabupaten Siak.

"Hari ini sudah bisa juga kita melihat, memperhatikan, serta menyimak berbagai informasi di Siak TV ini melalui aplikasi pada TERAS. Aplikasi ini di gagas oleh bidang IKPS Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Siak. Sehingga berbagai informasi - informasi pembangunan baik promosi budaya pariwisata, promosi umkm, serta ekonomi kreatif yang ada di Kabupaten Siak, bisa dilakukan melalui Siak TV dan melalui aplikasi TERAS, begitu juga oleh Radio Pemeritah Kabupaten Siak" sebutnya.

Tentu harapannya kepada masyarakat, seluruh OPD, dan instansi vertikal, lanjut Bupati, bisa memanfaatkan aplikasi TERAS ini untuk berbagai hal kegiatan-kegiatan program pembangunan, sesuai dengan tugas pokok masing-masing sehingga bisa diterima oleh masyarakat. Barangkali juga nanti bisa mendorong masyarakat untuk ke arah yang lebih baik, begitu juga berbagai program pembangunan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

"Begitu juga barangkali berbagai informasi, aspirasi, dan harapan masyarakat, bisa disampaikan melalui aplikasi ini sehingga bisa menjadi bahan-bahan perimbangan dan menjadi info bagi kami, dalam bagaimana membuat suatu strategi dari kegiatan pembangunan yang lebih baik untuk mewujudkan Siak lebih maju. Begitu juga aplikasi ini kami harapkan bisa mewujudkan visi jangka panjang Kabupaten Siak menuju pusat budaya melayu di Indonesi yang dengan tagline nya kita launching dulu adalah "Siak the truly malay" Ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Siak Jamaluddin menyampaikan, dalam upaya melakukan diseminasi informasi ke masyarakat agar mudah di akses, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) melalui Bidang IKPS telah membuat satu terobosan inovasi untuk mendistribusikan informasi. Seperti yang diketahui bersama, beberapa bulan lalu Bupati Alfedri telah melaunching Siaran Siak TV yang menggunakan Satelit Telkom 4, dengan siaran tersebut masyarakat Siak sudah bisa menyaksikan Siak TV dengan menggunakan parabola.

"Untuk lebih menjangkau pemirsa TV, kami kembali membuat sebuah Aplikasi yg diberi nama Televisi dan Radio Siak yang disingkat dengan (TERAS). Melalui Aplikasi ini kita sudah bisa menonton siaran Siak TV dan mendengarkan siaran Radio RPK 92 FM, cukup hanya melalui perngkat smartphone yang kita miliki,"ucapnya.

Dwi

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Permudah Masyarakat Peroleh Informasi, Diskominfo Siak Luncurkan Aplikasi TERAS
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved