www.riaukontras.com
| Jam-Pidmil Kejagung Sosialisasi Nota Kesepahaman Kejaksaan RI dan TNI | | ST. Burhanuddin Resmikan Gedung Baru Kejari Pali, Kejari Muara Enim dan Kunjungan ke Kejari Prabumul | | Puspenkum Kejagung Gelar Penerangan Hukum Mengenai Pencegahan TPPO dan Korupsi pada Ketenagakerjaan | | Diduga Tak Pernah Ngantor, Desak Lurah Pergam Kembalikan Uang ADTK Sebesar Rp 64 Juta Rupiah | | Kajati Akmal Abbas Ikuti Verlap dari TPI Dipimpin Inspektur IV JAM WAS Kejagung RI | | LSM Temperak Minta Dirjen Bea Cukai Lakukan Evaluasi Terhadap Kinerja Bea Cukai Bengkalis
Follow:     Serikat Perusahaan Pers
Rabu, 8 Mei 2024
 
342 Ribu Hektar Luasan Kebun Sawit, Menjadi Terget Usaha Pandai Besi di Siak
Editor: | Rabu, 21-04-2021 - 16:51:09 WIB


TERKAIT:
   
 

Siak, Riaukontras.com - Bupati Siak Alfedri mengharapkan program yang di rencanakan tahun 2022 mendatang, di kecamatan Lubuk Dalam ada usaha pandai besi, yang menyediakan alat keperluan perkebunan sawit.

"Saya minta di Lubuk Dalam ini, ada usaha pandai besi, kita satu kabupaten ini tak ada yang memiliki usaha pandai besi, yang membuat dodos saja, selama ini kita membeli produk dari Kampar. Kita memiliki kebun sawit di Siak ini luasnya 342 ribu hektar, tentu kita perlu alat dodos ya pak ibu, apakah dia membuat alat tonjok, egrek atau yang lain-lain"ujar Alfedri saat hadir Rakor Pemberdayaan Ekonomi Keluarga Prasejahtera, di aula kantor penghulu, Sri Gading kecamatan Lubuk Dalam, rabu (21/4/2021).

Lanjutnya, potensi usaha ini memiliki nilai ekonomi yang cukup besar, karena semua warga yang memiliki kebun sawit di Siak ini, mencari alat alat pertanian seperti dodos sawit. Untuk itu mohon Camat di data usaha pandai besi yang sudah ada.

"Nanti kita masukan ke dalam program usaha UMKM, selain itu di sini ada usaha keripik tempe dan ubi. Jadi mohon di data semua UMKM yang sudah berjalan, nanti kita rapatkan lagi untuk di tetapkan di satu kampung itu, produk apa yang cocok di kembangkan"ungkapnya.

Bupati Alfedri juga menyampaikan pemanfaatan Dana Desa 60 persen, merupakan kebijakan Presiden yang di arahkan untuk peningkatan ekonomi dan Sumber Daya Manusia (SDM).

"Pembanguan penting, tapi ada yang lebih penting lagi, pembangunan manusi, kita bangun manusianya melalui penguatan ekonomi dan dan peningkatan SDM. Infrastruktur boleh, tapi infrastruktur yang bersentuhan langsung untuk peningkatan ekonomi dan SDM. Jadi pak penghulu mohon kerjasamnya nya. kapan lagi kita membantu saudara kita yang kurang mampu, ini lah saatnyaā€¯ ungkapnya..

Dari data yang di peroleh jumlah PKH untuk kampung Sri Gading jumlah 58 orang, dalam rapat itu terdapat beragam usulan diantaranya, tanam cabe merah, usaha keripik ubi dan keripik tempe, ternak ayam dan burung puyuh, tani Jangung dan palawija.

"Kita pegang data pra sejahtra ini 58 dulu, sehingga 2022 sudah dapat data siapa, dari kampung mana dan apa yang dibuat dari desa mana, kita sudah tahu. Tinggal kita bagaimana berupaya melakukan pendampingan, dari pak penghulu dari sarjana  pendamping Desa, PPL dan petugas PKH dari dinas sosial"tegasnya.

Ia mengingatkan, dalam perjalannya nanti pemanfaatan dana pemerintah admintrasi menjadi perhatian, niatnya baik namun salah dalam penganggaran, bisa berakibat fatal nantinya.

"Jangan samapi niat baik kita, berakibat buruk bagi kits, Ini saya sampaikan kepada pak penghulu, agar menjadi perhatian"tutupnya.

Dwi

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 081261018886 / 085278502555
via EMAIL: riaukontras@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • 342 Ribu Hektar Luasan Kebun Sawit, Menjadi Terget Usaha Pandai Besi di Siak
  •  
    Komentar Anda :

     
    TERPOPULER
    1 Bansos Covid-19 Kota Pekanbaru Diduga di Korupsi Hingga 3 Miliar Satu Kali Penyaluran
    2 "MEMORI" Dari Sisilah Marga Gea
    3 Diberitakan Tentang Dugaan VC Sex, Oknum PNS MW di Nias Mencoba Intimidasi dan Melaporkan Wartawan
    4 Diduga Karena Pemasangan Selang NGT, Pasien RSUD Langsa Meninggal
    5 Penundaan Pembayaran Disetujui BCA Finance dinilai Merugikan Masyarakat, Terapkan Bunga 18/23% Lebih
    6 Kembali Diamanahkan sebagai Pj Walikota Pekanbaru, ini Program Prioritas yang Sukses Dijalankan
    7 Arta melia: Jika Ada Pungutan Biaya Untuk Calon BPD laporkan ke pihak berwajib
    8 ABG Tewas Dikamar Hotel di Bengkalis, Pelaku "SAN" Dijerat Pasal Berlapis
    9 Menelisik Geliat Prostitusi Online Kota Duri, Antara Sindikat Prostitusi dan Penipuan
    10 Kasmarni Terima Gratifikasi Rp 23,6 Miliar di Kasus Dugaan Korupsi Bupati Bengkalis Non Aktif
     
    Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman | SOP Perlindungan Wartawan | Kode Perilaku Perusahan Pers | Visi-Misi | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2015-2022 PT. RIAUKONTRAS PERS, All Rights Reserved